Plugin Permalink Finder
Permalink Finder WordPress.org
Blog Gambutku kemarin dilakukan perombakan yang besar-besaran. Supaya bisa lebih jelas bisa mengunjungi postingan sebelumnya yang berjudul Gambutku pindah hosting disini. Mulai dari pindah hosting dari hosting blogger ke hosting sendiri, perubahan struktur permalink, penyusunan ulang tiap postingan agar lebih SEO, mengembalikan data tukeran link dan lain-lain.
Ketika penulis mengubah struktur permalink untuk wordpress.org yang lebih SEO Friendly. Dari yang dulu berformat http://namadomain.com/tahun/bulan/tanggal/judul-posting.html menjadi http://namadomain.com/postingan dengan menulis /%postname% pada Custom Structure . Tetapi dengan mengubah struktur permalink, blog gambutku hampir saja membuat pengunjung yang disesatkan oleh google menjadi kecewa. Hal itu karena postingan penulis yang dulu masih terindex dengan struktur permalink blogger, sehingga ketika mengunjungi link yang lama menjadi 404 not found.
Proses supaya google mengetahui perubahan struktur permalink yang baru biasanya memerlukan waktu yang lumayan. Contohnya saja blog gambutku ini, setelah sekitar satu minggu mengubah permalink, url yang terindex berdasarkan google webmaster hanya 25 dari 140an postingan. Mungkin perlu beberapa waktu lagi supaya semua url yang didaftrakan pada google webmaster terindex semua.
Pasang Plugin Permalink Finder
Masalah permalink tadi akhirnya dapat dengan cepat diselesaikan dengan menggunakan bantuan plugin permalink finder. Dengan menggunakan permalink finder, maka url lama(struktur permalink lama) yang didalamnya terdapat beberapa kata yang mirip dengan postingan url baru akan diarahkan ke url yang baru tadi. Apabila pengunjunng juga mengalami hal yang sama dapat menggunakan plugin wordpress.org permalink finder dengan mendownloadnya disini. Download plugin permalink finder, lalu upload dan aktifkan plugin permalink finder. Maka pengunjung blog ini nantinya akan menemukan halaman yang dicarinya.
Sekian dulu postingan mengenai struktur permalink dengan plugin permalink finder ini ya.
MAS cara setting gimana yaa
pakai settingan standar saja.:D
klo saya check Redirect index.html to your blog main page dan Fix Blogger Labels