Penulis menggunakan kartu ATM Payoneer untuk menerima pembayaran $$$$ dari US sebagai akibat bermain-main di dunia maya. Entah itu dari Amazon, CB, Infolinks, Commission Junction, PeerFly, dll. Berhubung masa berlakunya hanya 3 tahun dan sudah mendekati masa kadaluarsa, sehingga penulis mendapatkan email pemberitahuan mengenai pembaharuan ATM Payoneer yang kedua. Untuk ATM yang kedua ini sudah tidak dikenakan biaya lagi. Tidak seperti yang pertama, yang akan dikenai fee 25 dollar jika kedepannya ada saldonya.
Perkiraan ATM ini sampai ke tempat penulis sekitar 1 bulan. Tetapi praktik di lapangannya ternyata lelet hampir satu bulan. Mungkin karena penulis menggunakan pengiriman versi reguler(versi gratisan). Sebenarnya ada cara yang lebih cepat yaitu melalui jasa DHL, berhubung berat diongkos dan waktu kadaluarsa masih beberapa bulan, sehingga penulis putuskan tetap menunggu kiriman dari paket reguler. Kalau waktunya udah mepet mungkin penulis akan menggunakan jsa DHL.