Contoh poster PKM

Ujian sudah selesai dan berhubung penulis tidak mengambil semester pendek(PAT) maka 2 bulan akan menjadi waktu yang luang. Sehingga bisa digunakan untuk main game pc, ngeblog dan lain-lain. Salah satunya dengan update blog ini mengenai ujian kemarin yang membuat poster PKM. Poster PKM ini penulis buat dengan menggunakan software corel draw x4 .

Ujian pada semester ini ada 7 mata kuliah, namun hanya 6 saja yang ujian tertulis. Satunya hanya mengerjakan tugas yaitu pada mata kuliah Eksperimen Fisika II .

Pada ujian final Eksperimen Fisika II kemarin ada tugas untuk membuat PKM sebagai ujian akhir final. Jadi, finalnya hanya presentasi mengenai PKM atau karya tulis yang diajukan. Sebagai pelengkapnya maka para mahasiswa(salah satunya penulis) membuat poster pkm dari PKM/karya tulis tadi. Biasanya PKM yang diajukan untuk mengikuti pkm yang diselenggarakan oleh dikti. Jika tidak ingin membuat poster bisa juga dengan memasukkan artikel ke surat kabar. Namun, penulis lebih memilih untuk membuat poster .

Untuk poster pkm buatan penulis, apabila ingin meliat bisa dilihat gambar di bawah ini.
poster pkm

Membuat Poster PKM

Kalau kurang memuaskan harap dimaklumi ya. Iseng-iseng coba bikin sendiri lewat Corel Draw X4, akhirnya jadilah sebuah poster(niatnya kemarin mau minta buatkan saja) .

Sesuai judulnya, maka postingan kali ini hanya sampai disini(intinya kan hanya poster). Sekian dulu postingan mengenai contoh poster PKM. Sampai ketemu pada postingan selanjutnya ya .

Share: